Monday, March 28, 2016

JAMNAS 2016 dan ISC 2016


          



          Kini telah hadir info menarik buat kita semua kususnya buat adek adek tingkat penggalang, selain ada perkemahan besar tingkat penggalang se indonesia yaitu Jambore nasional 2016 / JAMNAS 2016 yang insya alloh akan dilaksanakan pada 14 s/d 21 Agustus 2016 yang bertempat di cibubur Jakarta timur, 
 
Jakarta, Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memberikan dispensasi kepada peserta Jambore Nasional ke X untuk tidak mengikuti proses belajar di sekolah, selama Jamnas berlangsung.
Dispensasi itu dikeluarkan melalui surat resmi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, ditunjukan kepada Ketua Kwartir Nasional Adhyaksa Dault. Surat dengan Nomor 357/MPK.D /PD/2016 itu ditandatangani langsung oleh Mendikbud Anies Baswedan.
Dalam surat tersebut dijelaskan, dispensasi tidak hanya diberikan bagi para peserta, tapi juga kepada para pembina pendamping, pimpinan kontingen daerah, dan pimpinan kontingen cabang, yang ikut serta mengikuti kegiatan Jamnas.
Jamnas akan diadakan di Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur Jakarta Timur pada 14-21 Agustus 2016. Kegiatan Pramuka lima tahun sekali ini akan dimeriahkan oleh 25 ribu peserta anggota Pramuka tingkat penggalang usia 11-15 tahun dari seluruh Indonesia.
Bahkan tidak hanya itu, Jamnas tahu ini juga dihadiri oleh Pramuka dari luar negeri. Pihak Kwarnas tengah mempersiapkan acara tersebut, salah satunya melakukan pertemuan dengan beberapa kementerian dan lembaga negara, serta pihak-pihak terkait. (HA/Humas Kwarnas)




            di sini juga ada kesempatan buat adek adek penggalang yang berminat mengikuti kegiatan pramuka, yang insyaa allah jika lulus seleksi akan di berngkatkan ke America yang mana kegiatan ini di sebut kegiatan ISC ( Indonesia Scout Challenge )Aktivitas seru berkemah dan berkompetisi memperebutkan gelar juara nasional serta mengejar impian terbang ke Amerika! Berbagai kegiatan menyenangkan dikemas secara modern dan menghibur menggunakan metode kepramukaan sebagai landasan. Diikuti oleh pelajar kelas 4 dan 5 Sekolah Dasar/MI maksimal berusia 12 tahun pada tahun ajaran 2015/2016 dari 7 Provinsi, yaitu Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, DI Jogjakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali. untuk itu ayo kita persiapkan diri kita untuk menghadapi iven besar itu semua, mudah mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa menambah semangat kita semua dalam menjalani hidup,,
dimana bumi kita pijak disitu langit kita junjung